Jumat, 17 November 2017

Jum'at Berbagi

BEKASI KOTA -- "Eka, gue ada titipan nasi bungkus nih di rumah, 75 biji, cepetan diambil sekalian jemput gue ya, udah kesiangan nih... Kemana kita mau bagiin?", demikian kalimat yang nyerocos pertama kali saat perangkat seluler milik Eka Diah Purwanti, Kepala Divisi Kesehatan Cahaya Foundation, diangkat pada siang selepas sholat Jum'at kemarin.


Sesaat itu pula Eka, dengan ditemani oleh 2 orang Relawan Pendamping Cahaya Foundation, segera bergerak ke alamat rumah si penelepon untuk menjemput rizki jum'at bagi saudara-saudara kita yang memang membutuhkan. Setiba di alamat yang dituju, tak memakan waktu lama, semua titipan segera dibawa. Sasaran pada Jum'at minggu ini adalah para penunggu pasien di ruang rawat inap Kelas 3 di RS Mekarsari Kota Bekasi, juga para abang becak di sekitar Rumah Sakit, dengan terlebih dahulu menelepon pihak Rumah Sakit meminta izin untuk membagikan nasi bungkus bagi penunggu pasien di ruang rawat inap Kelas 3.


Tepat pukul 13.30 para Relawan Pendamping Cahaya Foundation tiba di RS Mekarsari Kota Bekasi. Tim segera bergerak cepat, berbagi tugas dan sasaran. Masing-masing membawa 2 dus berisi beberapa belas bungkus nasi. Walaupun mereka semua perempuan, tapi gerak mereka sangat sigap, cepat dan cekatan, seperti sudah terbiasa melakukan hal seperti ini. Ruangan demi ruangan dimasuki. Sambil membagikan nasi bungkus, mereka berbincang-bincang dengan pasien mengenai kondisi sakitnya. Berempati dan memberi semangat untuk menguatkan mental mereka agar selalu tegar dalam menghadapi cobaan.


Berbarengan dengan kumandang adzan ashar, semua titipan sudah selesai ditunaikan. Ada rasa bahagia manakala menyaksikan para penunggu pasien ruang rawat inap kelas 3 itu menikmati nasi bungkus yang telah mereka terima. Wujudnya memang cuma nasi bungkus. Harganya pun mungkin tak seberapa. Tapi bagi mereka yang memang membutuhkan saat itu mungkin bisa jadi seperti barang mewah, juga merupakan bantuan yang simpel tetapi dibutuhkan dan bisa diterima siapa pun.

Masih segar dalam ingatan petuah orangtua dan guru-guru semasa sekolah dahulu, "Hidup harus bisa bermanfaat untuk orang banyak, karena cuma itu bekal yang akan kita bawa kelak saat kita dipanggil oleh Sang Pencipta, yaitu amal perbuatan baik kita. Orang yang paling sukses di dunia adalah orang yang paling bisa memberi manfaat bagi orang lain."


EmoticonEmoticon