Nama: Ibu Acih, usia 68 tahun,
Alamat: Kp. Teluk Angsan Rawa RT 10 RW 03, Kel. Bekasi Jaya, Kec. Bekasi Timur, Kota Bekasi,
Penyakit: osteoporosis tulang belakang dan infeksi saluran pencernaan.
Perkenalan pertama kali Cahaya (kependekan dari Cita Sahabat Mulya) dengan ibu Acih sebelumnya diinformasikan oleh bang Mamat, menantu ibu Manih (almh), pasien yang pernah kami berikan pendampingan.
Data yang kami terima, bahwa 3 bulan yang lalu ibu Acih pernah dirawat di RS Bhakti Kartini dengan diagnosis osteoporosis pada tulang belakang. RS Bhakti Kartini menganjurkan bahwa sebaiknya pasien dirujuk ke Rumah Sakit type B untuk penanganan kondisi tulangnya secara lebih intensif.
Saat relawan Cahaya pertama kali datang ke rumah pasien, kondisi ibu Acih sudah sangat mengkhawatirkan karena sudah mengalami pengecilan pada otot kakinya. Pasien hanya tergolek lemah di pembaringan, sudah tidak bisa beraktifitas sama sekali.
Secepatnya relawan Cahaya membawa dan memeriksakan ibu Acih ke RSUD Kota Bekasi untuk tindakan rawat jalan di Poli Syaraf sekaligus dilakukan fisioterapi. Dokter menganjurkan untuk melakukan MRI ke RS Polri. Segera Cahaya mengurus surat rujukan serta berkoordinasi dengan ambulan Lotte Mart Rumah Zakat untuk evakuasi pasien ke RS Polri. Saat akan dirujuk ke RS Polri kondisi pasien drop; mengalami demam dan infeksi pencernaan dengan intake buruk. Pasien batal dibawa ke RS Polri dan segera dibawa ke RSUD Kota Bekasi untuk mendapat penanganan. Pasien dirawat selama 5 hari di RSUD Kota Bekasi, alhamdulillah kondisi berangsur membaik sehingga diijinkan pulang.
1 minggu kemudian, kondisi ibu Acih kembali drop, mengalami demam, dan terjadi lagi gangguan pencernaan serta mengalami penurunan kesadaran. Oleh relawan Cahaya, ibu Acih segera dibawa ke IGD RSUD Kota Bekasi. Kesadaran ibu Acih semakin menurun dan kondisinya semakin memburuk. Tepat pukul 18.10 WIB, ibu Acih dipanggil Sang Khalik.
Innalillahi wainnailaihi rojiuun... Selamat jalan ibu Acih, engkau telah menyelesaikan tugasmu di dunia. Semoga engkau mendapat tempat terindah di sisiNYA.
EmoticonEmoticon